Focus Grup Discussion

Banda Aceh, 28 Juni 2019 | Focus Grup Discussion yang dilaksanakan Hari Jum’at Di Aula Kantor Camat Kota Banda Aceh Membahas masalah tentang Pencegahan, Peredaran dan Pemakaian Narkoba di Tingkat Gampong.

Di diskusi ini Camat Lueng Bata “Mustafa, S.Sos” menghimbau supaya masyarakat atau warga Gampong lebih harus waspadai tentang lingkungan di sekitar gampong supaya narkoba dan sejenis nya tidak menyebar di gampong gampong, dan lebih harus selektif dalam pergaulan supaya tidak terjemus dalam pemakaian narkoba.

Karena sekarang ini peredaran Narkoba dapat terjadi kapan saja dimana saja dan dalam bentuk apa pun, untuk itu camat Lueng Bata “Mustafa, S.Sos” mengajak warga gampong dan para keuchik lebih peduli dengan keadaan Gampong. Apabila ada sesuatu kegiatan yang mencurigakan mohon di pantau dulu, apabila memang itu kegiatan yang melanggar dengan Hukum mohon untuk melaporkan kepada Pihak yang berwajib.

Di Diskusi ini juga ada sesi tanya jawab mengenai pemahaman bahayanya Narkoba, Semoga dengan diadakannya Focus Discussion Grup ini warga gampong dapat lebih berhati-hati terhadap penyebaran Narkoba dan Bahaya Dari Narkoba itu sendiri.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*