
Banda Aceh – Selasa, 16 April 2024 | Kecamatan Lueng Bata menerima kedatangan/kunjungan Tim Pemko yang melakukan inspeksi mendadak (sidak) pascalebaran 1445 H ke sejumlah SKPD di jajaran Pemko Banda Aceh. Kunjungan Tim Sidak ini disambut langsung Oleh Camat Lueng Bata Dra. Sukmawati, Sekcam Lueng Bata M. Kharisma,S.STP, Kasi dan Kasubbag serta seluruh pegawai Kecamatan.
Ketua Tim sidak Inspektur Inspektorat Kota Banda Aceh, Ritasari Pujiastuti, AP beserta tim mengucapkan terima kasih atas kehadiran seluruh pegawai pada hari pertama kerja ini. Beliau juga menyampaikan dalam bekerja perlu adanya kedisiplinan, loyalitas pegawai kepada atasan serta dedikasi. “pegawai Pemko Banda Aceh perlu menciptakan inovasi-inovasi atau ide-ide baru dalam bekerja guna meningkatkan kualitas diri/ sumber daya serta kinerja”, Kata Rita.
Leave a Reply