Banda Aceh, – Camat Lueng Bata, M. Kharisma, S.STP melantik Tuha Peut Gampong (TPG) Blang Cut periode 2025-2031 di Meunasah Gampong Lamdom, Rabu (12/11/2025).
Dalam sambutannya, M. Kharisma menegaskan pentingnya peran TPG ini sebagai lembaga yang mengawasi kinerja pemerintahan gampong sekaligus menjadi mitra keuchik dalam membangun desa. Sehingga lembaga ini sangat penting dalam memastikan akuntabilitas, transparansi, dan partisipasi warga.
“Saya mengharapkan kepada para TPG yang telah diangkat sumpahnya dapat bersinergi/bekerjasama dengan keuchik dan aparatur gampong demi terwujudnya Gampong Blang Cut yang lebih baik dimasa yang akan datang,” harapnya.

Leave a Reply