Lepas JCH Banda Aceh, Amirudin: Jaga Kesehatan Selama Di Mekkah

Banda Aceh – Pj Wali Kota Amiruddin melepas Jamaah Calon Haji (JCH) kelompok terbang (Kloter) 3 asal Banda Aceh, Kamis, (30/5/2024)

Prosesi pelepasan itupun berlangsung dengan suasana haru penuh kebahagiaan, hal itu dirasakan oleh seluruh jamah haji termasuk sejumlah keluarga yang hadir mengantar.

Lantunan Talbiyah merdu pun menggema di Halaman Balai Kota menghantarkan Jamaah haji asal Banda Aceh tersebut memasuki pemondokan di Asrama haji untuk selanjutnya berangkat menuju ke tanah suci.

Amiruddin meminta Jamaah Calon Haji terus menjaga kesehatan selama di Tanah Suci. Jamaah dianjurkan memenuhi asupan cairan tubuh agar tidak mengalami dehidrasi mengingat cuaca di Tanah Suci cukup panas.

“Tetap menjaga kesehatan, fokus ibadah dan tidak memisahkan diri dari rombongan agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, seperti paparan penyakit,” pesan Pj wali kota.

Pj Wali Kota Amiruddin dalam sambutan singkatnya mendoakan para jamaah calon haji agar dimudahkan dalam perjalanan, melaksanakan rukun haji serta mengharapkan para jemaah agar senantiasa berdoa di tempat-tempat yang telah ditentukan sebagai tempat makbulnya doa.

“Kita semua mendoakan bapak ibu para Jamaah Haji dimudahkan perjalanan hingga tiba kembali kesini, semoga Hajinya Mabrur dan semua hajat munajatnya diijabah oleh Allah SWT,” kata Amiruddin.(AY)

https://bandaacehkota.go.id/berita/38500/lepas-jch-banda-aceh-amirudin-jaga-kesehatan-selama-di-mekkah.html

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*