Camat Sukmawati Buka Perlombaan Permainan Tradisional

Banda Aceh – Camat Lueng Bata, Dra. Sukmawati membuka Perlombaan Permainan Tradisional yang diikuti oleh siswa dan siswi Sekolah Dasar (SD) di Wilayah Kecamatan Lueng Bata (Gugus Manggis), Selasa (06/09/2022) di Lapangan Gampong Blang Cut.

Sukmawati mengatakan perlombaan tersebut diselenggarakan untuk melestarikan adat budaya Aceh lewat permainan-permainan tradisional ini yang sudah lama tidak diselenggarakan dan juga untuk mendapatkan atlit-atlit terbaik.

“Perlombaan ini diselenggarakan oleh Balai Pelestarian Budaya Provinsi Aceh yang pesertanya antar kecamatan yang nantinya yang juara akan dipertandingkan tingkat provinsi. Perlombaan ini selain untuk mendapat atlit-atlit yang terbaik, juga untuk melestarikan adat budaya,” kata Sukmawati.

Sukmawati menyebutkan ada lima permainan tradisional yang diperlombakan yaitu tarik tambang, bakiak, tarik situk, enggrang dan hadang.

Dikatakan Sukmawati ada empat sekolah yang menjadi peserta pada perlombaan permainan tradisional ini.

“Peserta perlombaan ini diikuti oleh siswa dan siswi SD yang ada di Wilayah Kecamatan Lueng Bata seperti SD Negeri 10, SD Negeri 53, SD Negeri 60 dan SD Negeri 62,” katanya.

Sukmawati menambahkan, kegiatan ini kembali diselenggarakan setelah tiga tahun tidak diselenggarakan karena pandemi Covid-19.(Rid/Hz)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*