Camat Lueng Bata Meninjau Lokasi Kebakaran

Lueng Bata |Rabu 05 Agustus 2020 – Sekiranya pukul 10.00 wib telah terjadi kebakaran rumah kontruksi kayu milik Mulyadi  yang Beralamat di Jl. Cinta Kasih Barat 6 Perumahan Budha Suci Gampong Panteriek Kecamatan Lueng Bata Kota Banda Aceh

Kronologis Kejadian
Konslek arus listrik

Berdasarkan informasi kebakaran diterima dikantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banda Aceh via nomor darurat ☎0651 – 113 pukul 10.00 wib Kepala DPKP Kota Banda Aceh Drs. Rizha, MM menugaskan petugas piket bergerak mengerahkan armada pemadam 5 unit tiba pada pukul 10.07 wib. (Tiba di lokasi 7 menit setelah menerima pengaduan)

Sekiranya pukul 10.40 wib api dapat dipadamkan, selanjutnya dilakukan upaya pendinginan. Setelah kondisi aman terkendali armada kembali keposnya. Dalam proses pemadaman turut dibantu oleh PLN, personil Polsek Lueng Bata di back up Polresta Banda Aceh dan Koramil Lueng Bata dalam pengamanan dilokasi kejadian.

Sampai berita ini diturunkan tidak ada korban jiwa dan penyebab kebakaran diduga korseleting perkembangan lanjutan masih dalam penyidikan pihak kepolisian.

Camat Lueng Bata “Mustafa, S.Sos” yang mendengarkan berita ini langsung ke lokasi kebakaran untuk meninjau keadaan tempat terjadinya kebakaran dan melihat serta memastikan warganya yang menjadi korban musibah kebakaran dalam keadaan yang baik.

Camat Lueng Bata juga dengan sigap langsung menghubungi Dinas Sosial Kota Banda Aceh agar mendapatkan bantuan berupa sembako untuk meringankan beban Korban Kebakaran tersebut. 

Selanjutnya Camat Lueng Bata “Mustafa,S.Sos” mendampingi menyerahkan bantuan masa panik yang diberikankan oleh Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Dinas Sosial Kota Banda Aceh kepada Korban Kebakaran di Gampong Panteriek.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*